Layanan Aligner Terlengkap dan Terbaik di BSD

layanan aligner terlengkap dan terbaik di bsd signature dental care 2

Penampilan kerap kali menjadi penilaian utama, oleh karenanya tak heran jika jaman sekarang orang sangat memperhatikan penampilan. Banyak orang datang ke klinik ahli untuk memperbaiki tubuh dan wajah, salah satunya ke klinik gigi untuk memperbaiki penampilan dari gigi.

Gigi yang tidak rapi tentu menjadi problem tersendiri dan mengurangi rasa percaya diri. Teknologi kedokteran yang sudah canggih dapat menjadi penyelamat bagi pasien. Aligner, hadir menjadi solusi dari gigi berantakan dan tidak rapi. Tapi apa sih aligner itu? Apa bedanya dengan behel atau kawat gigi? Yuk simak di bawah.

Table

Layanan Aligner Terlengkap dan Terbaik di BSDApa yang dimaksud dengan aligner?

Aligner gigi, juga dikenal sebagai aligner bening atau tidak terlihat, menjadi populer sejak beberapa tahun terakhir sebagai alternatif yang terbaik dalam merapikan gigi jika dibandingkan dengan kawat gigi tradisional.

Plastik transparan yang digunakan untuk membentuk cetakan aligner tidak terlalu mencolok, sehingga menghilangkan masalah estetika dari proses merapikan gigi. FYI, metode invisalign atau aligner ini nyatanya sudah ditemukan sejak 1917 loh.

Perbedaan aligner gigi dan behel

Jadi apakah perbedaan dari aligner gigi dan juga behel? Dari kegunaan tentu behel dan aligner memiliki kesamaan yaitu merapikan gigi, namun keduanya memiliki metode dan bahan yang berbeda.

  • Material

Kawat gigi atau behel terbuat dari material logam sementara aligner terbuat dari bahan plastik.

  • Pemasangan

Pemasangan kawat gigi akan langsung diaplikasikan pada gigi dan tidak bisa dilepas pasang. Logam dan karet akan dipasang langsung pada gigi dan ‘memaksa’ gigi untuk menjadi rapi.

Penggunaan aligner dicetak sesuai bentuk struktur gigi dan mudah untuk dilepas pasang. Aligner akan membentuk gigi menjadi lebih rapi secara perlahan.

  • Tampilan

Untuk kawat gigi, karena terbuat dari material logam maka saat dipasangkan pada gigi akan terlihat dengan jelas. Sementara untuk aligner, karena terbuat dari material plastik bening dan transparan, maka saat digunakan tidak akan terlalu terlihat sehingga lebih nyaman dan meningkatkan percaya diri.

  • Kontrol ke dokter

Untuk penggunaan kawat gigi, pasien wajib melakukan kontrol rutin ke dokter gigi. Untuk penggunaan aligners, pasien tidak perlu terlalu sering melakukan kontrol di dokter gigi.

  • Kenyamanan

Penggunaan aligner seringkali dinilai lebih nyaman karena mudah dilepas pasang sehingga memudahkan saat akan makan, membersihkan gigi dan lainnya. Sementara untuk penggunaan kawat gigi, karena tidak bisa dilepas pasang, maka saat membersihkan akan lebih sulit sehingga rentan terpapar bakteri dan kuman sehingga sering menyebabkan terjadinya sariawan. Pengguna kawat gigi juga tidak boleh memakan sembarang makanan sehingga harus menyortir makanan apa saja yang bisa dimakan dan tidak.

Berapa lama gigi rapi dengan aligner?

Berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk membuat gigi jadi rapi dengan penggunaan aligner? Hasilnya dapat berbeda di setiap pasien. Namun, rata-rata pasien menggunakan aligner 1 hingga 1.5 tahun dari awal mula penggunaan. Aligner juga memberikan perbedaan yang terlihat sejak 2 hingga 3 bulan sejak pemakaian awal.

Ada beberapa hal yang dapat mempengaruhi lama tidaknya durasi pemakaian aligner pada setiap pasien. Hal tersebut bergantung pada kasus gigi apa yang menyebabkan gigi pasien tidak rapi. seperti:

  • Crowded teeth

Aligner memerlukan waktu setengah tahun atau 6 bulan untuk menangani kasus-kasus crowded teeth. Penggunaan aligner bisa memakan waktu lebih lama untuk kasus-kasus crowded teeth yang lebih parah.

  • Gap teeth

Jika pasien memiliki gap gigi yang kecil, perawatannya bisa lebih cepat, yaitu 8 minggu saha. Tetapi jika gap gigi pasien lebih besar, maka akan membutuhkan waktu lebih lama. Setelah gap gigi diperbaiki, pasien biasanya harus memakai retainer untuk mencegahnya muncul kembali.

Kelebihan dan kekurangan menggunakan alignerLayanan Aligner Terlengkap dan Terbaik di BSD

Dalam penggunaan aligner tentu ada beberapa kelebihan dan kekurangan yang harus diketahui sebelum memutuskan menggunakan treatment aligner.

Kelebihan aligner:

  • Mudah dilepas pasang
  • Minim rasa sakit jika dibandingkan penggunaan kawat gigi.
  • Tidak ada pantangan dalam makanan atau diet khusus
  • Mudah dalam menyikat gigi dan flossing
  • Lebih higienis
  • Lebih nyaman
  • Tidak perlu sering melakukan kontrol pada dokter gigi
  • Berwarna bening, sehingga meningkatkan estetika

Kekurangan aligner:

  • Harga yang sedikit lebih mahal daripada kawat gigi
  • Wajib dipakai 22 jam dalam sehari, akan menyulitkan bagi pasien yang tidak disiplin dalam waktu penggunaan
  • Adaptasi penggunaan aligner, seperti kesulitan berbicara di awal, dll. Namun, kesulitan ini hanya akan berada di awal penggunaan saja.

Cara penggunaan aligner yang benar

Penggunaan aligner sangat mudah untuk dipelajari baik oleh pemula sekalipun. Walau begitu ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat menggunakan aligner agar lebih efektif dan cepat merapikan bentuk gigi.

  1. Bedakan antara aligner rahang atas dan bawah agar tidak sampai terbalik
  2. Masukkan aligner pada gigi, atur hingga posisinya pas dan tepat dengan struktur gigi
  3. Tekan pada bagian samping dan tengah aligner hingga klik dan tidak mudah lepas yang berarti alignes sudah terpasang dengan benar
  4. Gunakan selama 22 jam, artinya jangan terlalu sering melepas pasang aligner. Kurangi kegiatan ngemil dan minum-minuman seperti teh dan kopi untuk menghindari aligner cepat berubah warna.
  5. Rajin membersihkan aligner sesuai dengan arahan dari dokter agar aligner tetap higienis dan awet.

Untuk warga BSD, nggak perlu bingung lagi untuk mencari lokasi dimana pasang aligner gigi yang aman. Cukup datang ke Signature Dental Care, dilengkapi dengan peralatan berteknologi canggih dan juga dokter yang berpengalaman. Signature Dental Care juga memiliki desain yang elegan dan nyaman sehingga pasien akan lebih rileks saat treatment.

Tunggu apalagi? Booking jadwal kamu di Signature Dental Care sekarang juga.

Jika Anda ingin mengetahui artikel lain yang serupa dengan Layanan Aligner Terlengkap dan Terbaik di BSD Anda dapat mengunjungi kategori Aligner.

Related posts :

Go up